BACAAN ALKITAB HARI INI:
Hosea 11:1-11

AYAT INTI:
Mazmur 103:11. Tetapi setinggi langit di atas bumi, demikian besarnya kasih setia-Nya atas orang-orang yang takut akan Dia;

RENUNGAN MOTIVASI:
Jika kita pernah melihat seorang anak kecil yang sedang diajar berjalan oleh ibunya, sang anak terkadang terlihat seperti sudah sangat siap berjalan dengan menapakkan kakinya satu atau dua langkah. Namun, saat sang anak itu meneruskan langkah berikutnya, kakinya mulai goyah lalu terjatuh. Ketika itu terjadi, ibunya dengan sigap langsung meraih tangan anaknya itu dan menuntunnya kembali untuk berjalan. Kata pujian dari sang ibu pun disampaikan sebagai upaya untuk menyemangati anaknya untuk terus belajar berjalan, sampai akhirnya anak itu benar-benar bisa berjalan.

Dalam bacaan Alkitab hari ini menceritakan, seperti itulah nabi Hosea menggambarkan kasih setia Tuhan yang besar kepada Israel. Berkali-kali Israel meninggalkan Tuhan, namun Tuhan tetap mengulurkan tangan-Nya untuk menolong mereka. Tuhan tidak pernah merasa lelah mengajar mereka untuk berjalan dalam kehendak-Nya (Hos. 11:3-4).

Hari ini Bapa Sorgawi berdiri di hadapan kita dengan tangan yang terbuka, Dia mendorong kita untuk melangkah menuju kesucian, dan segera menolong ketika kita terjatuh. Dia tidak pernah menyerah melihat keberadaan kita. Semakin sulit proses yang kita hadapi, maka semakin besar  pula perhatian dan kebaikan yang dicurahkan-Nya kepada kita. Hari ini, jika ada di antara kita merasa terpuruk oleh karena kesalahan yang pernah kita lakukan, mari segera datang kepada Tuhan. Dan percayalah Dia sanggup memulihkan kita.

REFLEKSI DIRI:
1. Apakah kita pernah mengalami kasih setia Tuhan yang besar dalam hidup kita? Hal apa yang kita lakukan saat Dia menunjukkan kasih setia-Nya kepada kita?
2. Komitmen apa yang kita ingin buat ketika menyadari Tuhan begitu mengasihi kita?

POKOK DOA:
Bapa di sorga, terima kasih karena Engkau sangat mengasihi kami. Engkau begitu sabar mengajar kami untuk hidup dalam jalan-Mu. Hari ini kami mau bangkit dan melakukan segala kehendak-Mu dalam hidup kami. Roh Kudus, mari tuntunlah setiap langkah kami. Dalam nama Tuhan Yesus Kristus kami berdoa, Amin.

YANG HARUS KITA LAKUKAN:
Datanglah kepada Tuhan dengan iman, bahwa Dia sangat mengasihi kita. Jika kita melakukan kesalahan bertobatlah dan jangan melakukan dosa lagi.

HIKMAT HARI INI:
“Setiap orang pasti memiliki masa lalu, dan setiap orang berdosa yang bertobat pasti memiliki masa depan di dalam Tuhan".

Ditulis Oleh : Pdt. Simson Uji Prasetyo Budi, S.Th.